Tanggal : 5 Juli 2007
Sumber: http://www.ydba.astra.co.id/newsDetail.asp?sNewsId=rs%8D%88%9Esoo%A0%8E%A8%9B%82%98%8Fn%91w%7E%93%88u%9Eyk%A5%99%95%92a%88a%80%80Taa%9A%9A%95i%7D%94%97tyo%8Fa%A2%A2mv%8A%9C%A3
NILAI KEMITRAAN ASTRA
KUARTAI 1 2007 SEBESAR 0.8 TRILIUN
- Nilai order perusahaan Astra Grup kepada usaha kecil menengah kuartal 1 tahun 2007 ini mencapai Rp. 0,8 Triliun.
- Jumlah subkontraktor perusahaan Astra Grup (data per April 2007) adalah 520 perusahaan, meningkat 18 perusahaan dibandingkan dengan tahun 2006 yaitu 502 perusahaan, dimana 396 perusahaan diantaranya usaha kecil menengah.
- Sampai saat ini YDBA sudah memberikan pelatihan pada 84 UKM subkon dengan jumlah 265 peserta, terdiri dari pelatihan teknik dan manajemen diantaranya ; Pelatihan Teknologi Dies 1, Dies 2 dan Dies 3, Pelatihan Gambar Teknik, Mentalitas Dasatr dll.
- Dua klaster industri komponen otomotif yang sudah di bentuk oleh YDBA, klaster pertama beranggotakan 10 UKM potensial dan klaster kedua beranggotaan 14 UKM potensial, dengan lokasi menyebar di berbagai daerah seperti ; Jakarta, Bekasi, Bogor dan Bandung.
- UKM subkon yang sudah difasilitasi pembiayaan oleh YDBA sebanyak 9 perusahaan dengan nilai Rp. 6,6 Milyar dari Bank Niaga, Bank Bumi Putera dan PT Astra Mitra Ventura.
- Untuk menunjang pemasaran kepada UKM diikut sertakan dalam pameran 50 tahun Astra Gemilang
tanggal 13 s/d 15 April 2007 yang lalu di Istora senayan, dan pada tanggal 18 s/d 28 Juli 2007
yang akan datang akan diikut sertakan kembali dalam pameran International Indonetion Motor Show 2007 di JHCC. - Pengembangan UKM yang tidak terkait dengan bisnis Astra dilakukan melalui Lembaga Pengembangan Bisnis (LPB) yang berlokasi di Daerah diantaranya ; Tegal, Yogyakarta, Waru Sidoarjo, Gianyar-Bali, Mataram-NTB, Balangan – Kalsel, dan Lhokseumauwe – Aceh Utara.
- Saat ini YDBA juga sedang membangun galeri seluas lebih dari 400 m2, dimana pada geleri tersebut akan di pamerkan produk-produk UKM baik yang terkait bisnis dengan Astra maupun yang tidak terkait seperti; hasil kerajinan, furniture dan yang lainnya. Ini semua sebagai usaha YDBA untuk memindahkan galeri YDBA yang pernah ada beberapa waktu lalu di wilayah Kemang-Jakarta Selatan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar